Pengalaman Liburan Seru di Ancol: Staycation On Putri Duyung Resort


one stop holiday, liburan seru di Ancol, wisata seru di Ancol, Putri Duyung Resort, Pulau Bidadari staycation, benteng martello
(Bersama Kamdig Gathering One Stop Holiday di Putri Duyung Resort. Doc: Koleksi pribadi)

Liburan Seru di Ancol - Siapa sih yang gasuka sama yang namanya liburan? Apalagi kalo udah denger liburan disaat-saat urgent kayak mumet sama pekerjaan atau sumpek sama rutinitas harian, udah saatnya alarm pertanda bahwa kalian butuh liburan. Dan gaboleh banget untuk dilewatkan liburan seru di Ancol ini karena selain bisa lebih hemat dalam hal akomodasinya, teman-teman bisa mendapatkan keseruan dan memori menyenangkan dengan menghabiskan liburan seru di Ancol ini bersama keluarga.

Escape untuk Liburan Seru di Ancol

Kalo menghabiskan waktu bersama keluarga, mempertimbangkan destinasi apa nih yang cocok untuk dipake seru-seruan bareng apalagi kalo kita liburan seru di Ancol. Tentu kita pasti akan memikirkan dari segi ketersediaan tempat menginap yang nyaman, fasilitas resto yang menghidangkan aneka masakan nusantara yang lezat serta tak lupa memastikan adanya playground untuk anak-anak kita agar bisa bereksplorasi dengan aman dan menyenangkan seperti bermain wahana atau permainan wisata air (waterpark).

Aku merekomendasikan untuk liburan seru di Ancol ini karena dari segi transportasi bagi warga Jabodetabek, udah paling santuy ya menghabiskan liburan seru di Ancol ini. Serta bisa hemat waktu banget karena liburan seru di Ancol itu lokasinya strategis dan anak-anak ketika sampai bisa langsung berwisata seru untuk liburan seru di Ancol ini.

Untuk teman-temanku tercinta, ketika boring atau bosan untuk mengajak anak-anak kita kemana buat menghabiskan sisa weekend dan rasanya ingin weekend berasa seperti liburan, yang artinya ada acara menginap atau staycation, teman-teman bisa banget mencontek itenary aku selama liburan seru di Ancol ini hanya dengan 2D1N ini ya.

Menginap 2D1N at Putri Duyung Resort untuk liburan seru di Ancol

one stop holiday, liburan seru di Ancol, wisata seru di Ancol, Putri Duyung Resort, Pulau Bidadari staycation, benteng martello
(D dalam Putri Duyung Resort, Kerang 5 Room. Doc: Koleksi pribadi)

Siapa yang belum mengenal Putri Duyung Resort?

Putri Duyung Resort mempunyai 131 unit cottage dengan berbagai ukuran dan kapasitas, penginapan ini sangat legendaris. Dan aku senang banget ketika menginap di Kerang 5 aku bisa menikmati pemandangan lepas pantai dari balik jendela. Oiya, selain cottage, Putri Duyung juga memiliki gedung serbaguna (multi purpose hall) menghadap laut untuk tempat pernikahan dan kami semua menghabiskan dinner serta keseruan di malam hari di dalam hall ini lho. 
one stop holiday, liburan seru di Ancol, wisata seru di Ancol, Putri Duyung Resort, Pulau Bidadari staycation, benteng martello
(Infinity Pool. Doc: Koleksi pribadi)

Dan saat teman-teman ingin menghabiskan waktu liburan, ada baiknya untuk memilihkan lokasi tempat penginapan yang nyaman dan dekat lagi untuk hari esok saat keluarga ingin menghabiskan liburan ini, seperti liburan seru di Ancol ini aku memilih untuk menginap di Putri Duyung resort yang lokasinya masih dalam iwlayah Ancol dan bisa diantar dengan shuttle bus yang disediakan oleh pihak Putri Duyung Resort kalo kita mau ke Atlantis Water Park atau Pasar Seni Ancol. Nah, setelah memutuskan untuk menginap di Putri Duyung Resort, aku memutuskan destinasi liburan seru di Ancol itu adalah di Atlantis Water Park dan juga Pasar Seni Ancol.
one stop holiday, liburan seru di Ancol, wisata seru di Ancol, Putri Duyung Resort, Pulau Bidadari staycation, benteng martello
(Infinity Pool. Doc: Koleksi pribadi)

Saat menginap di Putri Duyung Resort ini teman-teman akan dapatkan fasilitas yang seru adalah kehadiran dari Infinity Pool nya yang bagus plus ada kolam renang untuk anak-anak yang seperti kapal bajak laut. Ini sih seru banget untuk menghabiskan waktu menunggu matahari terbit sambl bisa berenang menikmati keindahan langit Jakarta.

one stop holiday, liburan seru di Ancol, wisata seru di Ancol, Putri Duyung Resort, Pulau Bidadari staycation, benteng martello
(Kolam anak-anak ala Pirates. Doc: Koleksi pribadi)

Liburan Seru di Ancol Sambil Mengedukasi dan Praktik membuat Keramik di Pasar Seni Ancol

one stop holiday, liburan seru di Ancol, wisata seru di Ancol, Putri Duyung Resort, Pulau Bidadari staycation, benteng martello, pasar seni ancol
(Salah satu seniman dan karyanya di Pasar Seni Ancol. Dokpri)

Pagi atau siang hari, teman-teman bisa memilih waktu yang tepat untuk mengunjungi Pasar Seni Ancol ini untuk mengedukasi bersama beberapa disiplin ilmu dan pihak Pasar Seni Ancol akan menghidupkan kembali Pasar Seni Ancol dengan meng-hire para seniman-seniman hebat diberbagai disiplin ilmu dan meramaikan kembali euforia dari arti seni itu sebenarnya.

Dan pengalaman untuk masuk dalam wilayah seni itu sendiri atas sebuah hasil karya bukan terlihat dari bagus atau sempurnanya sebuah prakarya. Seperti aku saat praktik membuat mangkok dari tanah liat ini dengan alat pemutar ash dan masih manual dengan menggerakan pemutar di bagian bawah, seperti di slide-slide gitu namun tangan kita yang sudah memegang adonan dari tanah liat tersebut menyeimbangkan dengan putaran kaki kita dan terbentuk sebagai adonan yang siap dibentuk.
one stop holiday, liburan seru di Ancol, wisata seru di Ancol, Putri Duyung Resort, Pulau Bidadari staycation, benteng martello
(Membuat mangkok indomie si Studio Keramik Pasar Seni Ancol. Dokpri)

Wow! Ini tidaklah mudah guys... Jujur saja hasilku masih harus dibantu oleh pak.. dan saat membentuk bolongan di bagian tengah, karena aku akan membuat mangkuk, maka hasilnya super "pletot pletot" kemana-mana gitu. Dan aku menemukan sebuah bentuk seperti kerang dan bapaknya bilang gausah diapa-apakan lagi, karena membuat satu lagi seperti ini belum tentu bisa dan jadi yang sama pula.

Menghabiskan waktu siang hari di Atlantis Waterpark untuk liburan seru di Ancol

one stop holiday, liburan seru di Ancol, wisata seru di Ancol, Putri Duyung Resort, Pulau Bidadari staycation, benteng martello, wahana baru atlantis
(Atlantis punya wahan baru, Asthatirta Dokpri)
Kalo ingin menemukan experience baru di Ancol, teman-teman bisa memilih wisata water park dan ini dijamin seru banget bisa ajak anak-anak kesini karena ada sebuah wahana baru, yang baru aja ada di lebaran tahun 2019 ini lho.

Namanya, Asthatirta yang berada di depan pintu masuk Atlantis waterpark ini yang dalam artian filosofisnya adalah 8 mata air. Dan ini rekomendasi banget buat ajak keluarga untuk bermain perosotan yang lumayan tingginya namun tetap aman. Karena memang designnya tidak membahayakan (tidak extreme) dan ada ember yang setiap 30-45 detik akan terisi penuh dan aku udah coba banget rasakan sensasi ditumpahkan ember berisi air ini. Seru banget!

one stop holiday, liburan seru di Ancol, wisata seru di Ancol, Putri Duyung Resort, Pulau Bidadari staycation, benteng martello, atlantis waterpark
(Crazy highest longest slide. Dokpri)

Selanjutnya aku nyobain yang namanya kolam arus yang tingginya sepinggang aku, ini enak banget untuk menyusuri sebagian dari wilayah Atlantis, dan sampai juga di wahana Crazy Higest Longest Slide ini yang terdiri atas 2 jalur. Dan aku udah nyobain dua-duanya lho!

Asli, pas awal aku jiper banget mau nyobain ini, karena tingginya aja ..m dan harus menaiki 7 undakan anak tangga gitu. Dan untuk yang warna ungu yang lebih tinggi dan track nya itu sampai jalan raya gitu lho guys, tapi pas lagi diatas mah ga kerasa kalo lagi lewat jalan raya. Fyi aja atas pengalaman aku, yang ungu itu bikin panik guys, karena saat berada di dalemnya itu pengap asli! Aku sempat panik lho guys saat didalemnya dan sempet seret gitu, akhirnya sampe air yang ada di perosotannya aku awur-awurin ke muka aku haha.
one stop holiday, liburan seru di Ancol, wisata seru di Ancol, Putri Duyung Resort, Pulau Bidadari staycation, benteng martello, atlantis waterpark
(Sky Box, Dragon Race dan Dragon Slide. Dokpri)

Dan selanjutnya penasaran banget sama deretan wahana Sky Box, Dragon Race dan Dragon Slide. Ke-3 wahana ini yang antriannya lumayan banget adalah yang Dragon Race, karena permainan ini dimainkan oleh maksimal 4 orang, minimal 2 orang dengan menggunakan ban (ini free ya ban nya) dan akan diseluncurkan dibagian tengah seperti putar-putar gitu mengikuti arus dan ini super fun banget!
one stop holiday, liburan seru di Ancol, wisata seru di Ancol, Putri Duyung Resort, Pulau Bidadari staycation, benteng martello, atlantis waterpark
(Setelah main ke-3 wahana yang fun dan seru abis. Doc: Koleksi pribadi)

Selanjutnya yang Dragon Slide ini meluncur dengan menggunakan matras dan posisi berada di bawah tubuh kita (kitanya ...) lalu akan melewati seluncuran yang 90 derajat dan ini super fun banget! Dan yang terakhir adalah skybox yang merupakan wahana paling menegangkan menurutku karena benar aja, kita akan masuk ke dalam sebuah kapsul box, lalu ada robot yang memberikan aba-aba untuk dibuka slide di bawah kaki kita lalu kita akan meluncur mengikuti aliran seluncurannya ini dan ini kenceng guys, aku fun banget main di sky box ini, malah nagih banget menurutku.

Di akhir sebelum udahan, ada sebuah kolam renang yang dulunya hanya berfungsi sebagai gelanggang olahraga atau sarana berenang bagi para wajib militer atau teman-teman yang akan berlatih dalam olimpiade dan saat ini bisa digunakan bebas dan sewaktu-waktu ketika ada event, maka akan ditutup. Disini juga aku menikmati air terjun pijat gitu yang memijat-mijat bagian punggung dan badan kita.

Berkunjung ke Pulau Bidadari

one stop holiday, liburan seru di Ancol, wisata seru di Ancol, Putri Duyung Resort, Pulau Bidadari staycation, benteng martello, atlantis waterpark
(Bersama Kamdig Gathering One Stop Holiday di Pulau Bidadari. Doc: Koleksi pribadi)

Pokoknya seru banget deh bisa liburan seru di Ancol kali ini. Selain itu, teman-teman gaboleh melewatkan eksotisnya pemandangan yang disuguhkan dari Pulau Bidadari dan kebetulan aku menghabiskan beberapa jam untuk explore disana serta menyenangkan dengan banyaknya spot foto sambil belajar sejarah juga.

one stop holiday, liburan seru di Ancol, wisata seru di Ancol, Putri Duyung Resort, Pulau Bidadari staycation, benteng martello, atlantis waterpark
(Suka banget sama viewnya di Pulau Bidadari. Doc: Koleksi Pribadi)
Pulau Bidadari merupakan bagian dari Kepulauan Seribu. Pulau Bidadari luasnya 6 Hektar dan salah satu gugusan pulau yang terdekat dengan Teluk Jakarta dan dapat ditempuh selama 15-20 menit saja dari Dermaga Marin Ancol.


one stop holiday, liburan seru di Ancol, wisata seru di Ancol, Putri Duyung Resort, Pulau Bidadari staycation, benteng martello, atlantis waterpark
(Price List kepulauan Bidadari staycation. Dokpri)

Saat ini Pulau Bidadari memiliki 43 Cottage dengan konsep “Gateway To Batavia” yang kental dengan unsur budaya Jakarta tempo dulu dan dipadukan dengan teknologi. Pulau Bidadari juga menyajikan banyak paket perjalanan wisata yang tentunya memanjakan wisatawan diantaranya adalah One Day Tour, Island Hopping, Snorkeling, hingga Staycation. Dan pada akhirnya aku bisa melihat pesona pulau Bidadari yang indah banget, ya karena liburan seru di Ancol ini hanya di Jakarta aja!

one stop holiday, liburan seru di Ancol, wisata seru di Ancol, Putri Duyung Resort, Pulau Bidadari staycation, benteng martello, atlantis waterpark
(Kece ya wkwk ootd di Benteng Martello. Dokpri)

5 komentar

  1. Keren tuh mba kalo dibahas soal bentengnya.. saya suka bangunan2 bersejarah

    BalasHapus
  2. wah aku juga sudah pernah nginep di sana

    BalasHapus
  3. Wih kayaknya seru, apalagi mengajak anak-anak pasti seneng karena banyak permainan yang menantang hehe

    BalasHapus
  4. ada beberapa info yg blm ditulis ya mba :)? td nemuin bapak yg mengajarkan bikin keramik masih ditulis 'pak...'. ketinggian slide yg paling tinggi juga masih '....m' :D.

    selama ini aku ke ancol palingan cm ke dufan. seumur2 blm prnh ke waterparknya apalagi yg resortnya.. ternyata baguuus yaaa. suka deh liat pool nya yg dibentuk kayak kapal bajak laut. anak2ku pasti seneng ini berenang di sana

    BalasHapus
  5. Wahhh seru banget nih liburannya mbak.

    BalasHapus