Google Luncurkan Question Hub Agar Blogger Maksimalkan Konten

google luncurkan question hub, question hub, google, google indonesia
(Aku belajar Question Hub di Google Indonesia. Dokpri)

Publikasikan konten yang lebih baik. Ciptakan internet yang lebih baik untuk semua orang.

Konten is the king - Sangat merasa beruntung bisa belajar langsung di kantor Google Indonesia yang berlokasi di gedung FWD lantai 45 karena ga sembarang orang bisa masuk. Kantor yang super ketat penjagaannya dan surprisingly si anak bawang ini bisa masuk karena demi mencari ilmu yg daging banget yaitu pengenalan Question Hub dan Workshop dari ISB, tentang Optimasi SEO dan Content Writer.

⁣⁣Apa itu Question Hub?

google luncurkan question hub, question hub, google, google indonesia
(Data statistik real antara social dengan search makanya Google luncurkan Question Hub. Dokpri)

Memasuki sebuah kelas, kami peserta workshop ISB disambut oleh mba Fiana dari Google Indonesia yang nantinya akan memperkenalkan tentang tools Question Hub yang baru launch di 3 negara: Indonesia, Nigeria, India dalam kurun waktu 1 tahun 3 bulan.
⁣⁣
Question Hub merupakan sebuah tools yang disediakan oleh Google untuk menjawab para pertanyaan dari para end user yang pertanyaannya tersebut tidak terjawab oleh mesin pencarian (Google) itu sendiri.

Dan kenapa peluncuran Question HUb ini di 3 negera berkembang? Karena dari hasil research tersebut ditemukan bahwa banyak sekali pertanyaan-pertanyaan yang masuk pada disitus pencarian Google namun masyarakat tidak cukup mendapatkan jawaban yang memuaskan. Hal ini adalah karena kurang pengayaan dari sebuah konten yang dibuat oleh para pembuat situs ataupun blogger itu sendiri.

google luncurkan question hub, question hub, google, google indonesia
(Ruang kelas saat worksop Question Hub dan Content Writer. Dok: Kamera Rierie)
Alih-alih sebagai Blogger yang memacu diri membuat konten agar bisa terbaca oleh Google dan masuk pada page one, namun isinya tidak relevan dengan apa yang dicari oleh manusia (end user), oleh sebab itu dari Question Hub ini pertanyaan-pertanyaan yang tidak terjawab tadi dikumpulkan dalam sebuah wadah yang punya kategorisasi sendiri.

Seperti misalnya, ada yang mencari soal Borobudur, namun ada aja lho yang menanyakan kalo Brobudur itu bisa dibeli dengan harga berapa atau mitos apa saja yang merebak di area Borobudur. Karena sangat jarang penyedia situs atau blogger yang membahas apa yang sebenarnya sanagat dibutuhkan jawabannya oleh para end user.

Cara Akses Question Hub dan Manfaatnya untuk Blogger

google luncurkan question hub, question hub, google, google indonesia
(Pertanyaan sesuai dengan niche yang dipilih pada Question Hub. Dokpri)

Cara mendaftarkannya mudah dengan teman-teman sebelumnya sudah menghubungkan account blog nya pada Google Console lalu daftar melalui link https://questionhub.withgoogle.com/intl/id_id/

Setelah itu otomatis blog nya teman-teman bisa langsung menggunakan Question Hub ini untuk mengeksplorasi topik-topik yang relevan dengan niche atau tema blog teman-teman.

Aku udah mencobanya nih, dengan memilih pertanyaan dalam tema skincare dan juga Hotel. 

  • Maka nanti akan muncul "skincare" dan bagian kanan ada tulisan "tambahkan" dan kita klik lalu bagian kiri ada tulisan 10 pertanyaan telah ditambahkan. Nah, ini artinya kita bisa menambahkan pertanyaan lagi terkait skincare hingga tidak ada tulisan "10 pertanyaan telah ditambahkan".
  • Selanjutnya adalah, jika kit aakan menjawab pertanyaan tersebut dengan menyematkan link URL kita dengan tujuan agar page view blog kita akan meningkat karena tepat sasaran dengan topik yang para end user cari dan butuhkan telah ada jawaban, yaitu berupa link URL alias tulisan di blog kita
  • Kita bisa melihat apa saja yang kita siap jawab itu pada field "berbintang" nanti disana adalah kumpulan pertanyaan yang relevan dan akan coba kita buatkan tulisan mengenai topik tersebut.
Sehingga mafaat yang bisa kita peroleh sebagi blogger dengan memanfaatkan tools Question Hub dari Google ini adalah:
  1.  Membuat branding konten pada blog kita meningkat, karena bisa menambah interaksi dengan pembaca sesuai niche yang kita ingin jawab berupa page view
  2. Sebagai ladang untuk mencari ide ketika mengalami writer's block
  3. Meperkaya konten yang kita buat dengan adanya tools dari Question Hub ini

Menjadi Content Writer dan Optimasi SEO

google luncurkan question hub, question hub, google, google indonesia
(Teh Ani Berta menyampaikan materi menjadi content writer. Dokpri)

Kesempatan kali ini aku bisa mendengar sharing secara langsung soal content writer oleh teh Ani Berta yang memberikan anyak insight untuk kita terus mendalami sebuah karya melalui jalan tulisan. Agar karya tulisan kita ini tidak hanya dalam bentuk blog saja, atau mendatangi sebuah event tapi lebih dari itu. Apa yang bisa kita lakukan? Salah satunya adalah menjadi content writer yang sudah dijalani oleh teh Ani Berta dengan mengawali pada memberikan list portofolio yang bisa meyakinkan para client kita nantinya.

Teh Ani menegaskan, bahwa jangan sampai kita tidak percaya diri untuk tidak share hasil karya kita di social media. Karena kalo bukan kita yang terlebih dahulu memeperkenalkan karya kita tersebut, siapa lagi? Dan menjadi contetn writer itu yang harus diperhatikan adalah tata bahasa yang story telling tanpa memasukan opini pribadi karena konteksnya disini kita menulis untuk client kita yang bisa saja adalah berupa publik figur atau instansi-intansi bahkan perusahaan juga.

Tak kalah pentingnya adalah dengan kita terus berlatih dengan mengawali menjadi kontributor beberapa webiste dan aku juga kebetulan sedang belajar mengisi sebagai kontributor pada sebuah website travelling dan The Shonet sebagai kita ya harus PD dengan karya kita. Jangan malu untuk share sebelum kita propose untuk menjadikan kita seorang content writer di sebuah instansi dengan perbanyak portofolio.⁣⁣
google luncurkan question hub, question hub, google, google indonesia, SEO, SEO blogger, SEO content
(Materi SEO dari mas Ardan. Dokpri)

⁣⁣Terakhir adalah session mas Ardan soal optimasi SEO yang akan sharing soal isi blog nya itu curhatan tapi bisa nongol terus di page one Google! Hebat banget kan! Karena SEO itu adalah agar terbaca oleh manusia dan juga mesin, maka konten tetap utama namun memperhatikan beberapa langkah berikut:


Langkah-langkah dalam optimasi SEO:

1. Mulai dengan Keyword di judul dan URL
2. Atur Sub-Heading 
3. Letakkan Keyword di 100 kata pertama
4. Mainkan Backlink dan Internal Link
5. Mainkan visual dan namai gambar sesuai keyword

Selain itu, yang harus teman-teman perhatikan (khusunya aku) adalah untuk penanaman backlink ini harus dari situs yang bagus (tidak ada track record hitam) dan blog harus mobile friendly serta gunakan HTTPS ya. Kalo melihat blog nya mas Ardan udah kece banget dengan tampilan infografis yang sangat mendukung oleh sebab itu ga heran ya blog nya bisa masuk dalam page one google. 

google luncurkan question hub, question hub, google, google indonesia
(Workshop ISB Content Writer. Dok: Kamera Tian)

So, teman-teman udah kebayang kan untuk langsung pergunakan Question Hub dalam membuat konten? Karena kita dimudahkan banget untuk membuat ide dan tulisan yang langsung tepat sasaran, dan seru banget ketika aku memilih skincare tadi, jumlah pertanyaan yang belum terjawab itu ada lebih dari 120 pertanyaan lho! Yuk yuk langsung pakai Question Hub dari Google!

27 komentar

  1. Whoaa, bermanfaat sekali ilmunya! Semoga kita bisa mempraktikannya dengan efektif ya mbak :)

    BalasHapus
  2. Bagus nih ilmunya. Sya pngen ikutan, smoga nanti ada lg...

    BalasHapus
  3. Seru banget bisa berkunjung ke markasnya Google Indonesia. Aku baru tahu soal Question Hub ini dan memang ngebantu banget lho. Aku bisa masukin link2 aku dan sekaligus cari ide tulisan yang emang dicari orang.

    BalasHapus
  4. Aku belum pernah nyobain google hub. TApi kayaknya mau aku coba karena bisa menambah konten blog ya mba. Jdadi punya banyak referensi :)

    BalasHapus
  5. Aku udah nyoba nih question hub. Membantu sekali buat kasi ide tulisan dan ngangkat artikel kita di page one ya

    BalasHapus
  6. Whoa berguna banget nih buat para blogger. Menarik banget. Belum pernH coba question hub soalnya.

    etherealpotato

    BalasHapus
  7. Aku barusan kepoin dan daftar langsung ke question hub, ko mentok di pilih situs ya mba? Ga ada tulisan next atau apapun hehe nanti ku coba lagi

    BalasHapus
  8. Asik nih nambah ilmu lagi dari Grandys, pembicaranya pun yahud banget ini ya. Aku penasaran sih sama Question HUB ini deh.

    BalasHapus
  9. Seru banget ya. Pengen deh semoga suatu hari bisa ikut main juga ke kantor googlenya 😍

    BalasHapus
  10. Whoaaaa, tips-tipsnya super bermanfaat banget, mbaaaakk. Luvvv banget!!!
    Kudu diterapkan banget nihhh demi progres blog yang makin membaik.

    BalasHapus
  11. Wah, keren juga nih fitur Question Hub. Jadi kepengen nyoba deh. Dan noted untuk tips optimasi SEO-nya.

    BalasHapus
  12. Wah ada yang baru dari google ya mba, duh aku salah fokus pengen banget main ke kantor google Indonesia :)

    BalasHapus
  13. Ijin share ke twitter saya ya Mak. Sekaligus nyimpen biar nanti baca lagi gampang nyarinya. Ilmunya mantap betul ini.

    BalasHapus
  14. Sepertinya seru banget ya menggunakan question hub ini, aku jadi pengen juga menggunakannya biar makin produktif lagi

    BalasHapus
  15. semoga google road to kota kota lainnya ya, aku juga pengen ikutan biar nambah ilmu dalam hal ngblog..
    thanks for sharing ya beb

    BalasHapus
  16. Ide bagus! Bisa kucoba. Langsung cus cek nih. Thankyou ilmunya, mbak.. bikin content creator kaya kita jadi semangat berkarya ya...

    BalasHapus
  17. makasih ilmu kak ... simple dan mdah dimengerti wadidau sih klau kata anak jaman now

    BalasHapus
  18. Masya Allah dapet ilmu lagi, makasih ka Grandys

    BalasHapus
  19. Bagus nih ilmunya. Tp kudu baca pelan2. Tx ya mba

    BalasHapus
  20. dibaca dipelajari dan nanti dipraktekkan..tks kk

    BalasHapus
  21. dibaca dipelajari dan nanti dipraktekkan..tks kk

    BalasHapus
  22. Bismillah.. Dibaca, dipelajari lalu dipraktekkan. Terima kasih kak Infonya 🙏

    BalasHapus
  23. Thank you ka grandys ☺😊😊

    BalasHapus
  24. Baru tau ttg Google hub ini, pengen coba jugaa. Biar Makin produktif 😀

    BalasHapus
  25. MasyaaAllah.. kni yg namanya jodoh ya kak? Aku lagi butuh2 nya asupan tentang blogger, eh gak sengaja nemu di twt artikel kak grandys. Thanks kak... 🍀sangat bermanfaat tulisannya kak👍👍👍
    Sukses terus kak grandys😁

    BalasHapus
    Balasan
    1. emang konsep jodoh tuh suka lewat gitu aja trus cocok ya sama kitanya hihi, alhamdulillah semoga bermanfaat yaaaah! jangan sungkan kalo ada yg mau didiskusikan, bisa kontak aku hehe. Makasih banyak, sukses juga buat kamu yahhh

      Hapus